Sukses Membimbing Ratusan Peternak Sapi 50 Angkatan

Sapibagus baru saja selesai menyelenggarakan acara pelatihan bisnis sapi, tapi kali ini special. Karena setelah 6 tahun lamanya, Sapibagus Sukses Membimbing Ratusan Peternak dengan berhasil melaksanakan pelatihan bisnis sapi yang ke 50 kalinya dengan lebih dari 750 alumni. 

Sapibagus farm telah mengadakan pelatihan bisnis sapi angkatan ke 50, pada Sabtu dan Mingu (15-16/01/2022). Pelatihan yang diadakan selama 2 hari ini berlokasi di Kinasih Resort Depok, Jl. Raya Tapos, Kota Depok, Provinsi Jawa Barat. Dilaksanakan di tengah kondisi pandemi Covid-19, acara pelatihan ini tetap mengikuti protokol kesehatan 3 M (Mencuci tangan, Menjaga jarak, Memakai masker) demi mencegah penyebaran virus Corona. Selain itu, dilakukan pula swab antigen kepada seluruh peserta, panitia, dan mentor sebelum acara pelatihan bisnis sapi dimulai.

Sukses Membimbing Ratusan Peternak Sapi 50 Angkatan

Sukses Membimbing Ratusan Peternak di Acara pelatihan angkatan ke 50 ini terasa sangat istimewa karena dihadiri oleh 28 peserta yang berasal dari 19 kota dan 12 provinsi yang berbeda-beda. Ada yang berasal dari Kota Makassar, Balikpapan, Banjarmasin, Nganjuk, Ponorogo, Madura, Sragen, Kudus, Bantul, Bandung, Bogor, Jakarta, Tangerang Selatan, Lampung, Jambi, Pasaman Barat, Bengkulu, dan Medan.

Selain itu, yang membuat acara ini semakin istimewa adalah para peserta ini datang dari berbagai macam profesi yang berbeda. Ada banker, dokter, polisi, pebisnis sawit, pebisnis batu bara, dosen, karyawan asuransi, ada juga mahasiswa, tukang jagal, dan para peternak yang sudah memelihara ratusan sapi. Walaupun berasal dari latar belakang profesi yang berbeda mereka tetap memiliki antusias yang sama saat belajar mengenai bisnis sapi.

Sukses Membimbing Ratusan Peternak Sapi 50 Angkatan

Acara pelatihan ini dihadiri oleh pemateri-pemateri Sukses Membimbing Ratusan Peternak  yang sudah ahli di bidang peternakan, diantaranya adalah Edy Wijayanto selaku founder Sapibagus dan pelaku bisnis sapi, Heru Wijanarko selaku praktisi bisnis sapi, Drh. Adjat Sudrajat selaku praktisi kesehatan hewan ternak.

Di acara pelatihan bisnis sapi yang special ke-50 ini, didatangkan seorang special guest star yaitu Dwi Ikrar Sidi selaku owner Ende Farm yang merupakan seorang mantan pimpinan salah satu bank pemerintah yang kini sukses beternak sapi sekaligus budidaya cacing, pada kesempatan ini beliau menyampaikan materi tentang “Pemanfaatan Kotoran Hewan untuk Budidaya Cacing”.

Sukses Membimbing Ratusan Peternak Sapi 50 Angkatan

Materi-materi yang dibawakan dalam acara pelatihan meliputi materi tentang peta dan prospek bisnis sapi potong, analisa usaha dan pemasaran atau segmentasi pasar sapi potong, manajemen perkandangan, manajemen pemeliharaan, peta bisnis sapi potong, manajemen pakan, manajemen kesehatan hewan, dan kiat pemasaran sapi.

Para peserta juga diajak untuk berkunjung ke Sapibagus farm yang berlokasi di Komplek Rumah Pemotongan Hewan Tapos, Cimanggis, Kota Depok, Provinsi Jawa Barat. Mereka diajak untuk melihat lebih dekat bagaimana pemeliharaan dan penggemukan sapi potong di Sapibagus farm. Khusus di acara pelatihan angkatan ke 50 ini, pelatihan praktek special pun dilaksanakan mulai dari pengenalan jenis-jenis sapi, jenis-jenis kandang dan bagaimana cara membangun kandang ideal, jenis-jenis penyakit sapi dan cara mengatasinya, pelatihan cara menyuntik sapi, lalu praktek pembuatan konsentrat dan probiotik.

Dengan diadakannya pelatihan bisnis sapi ini diharapkan para peternak bisa memperluas wawasan dan jaringan pasarnya, Sapibagus farm juga menawarkan program kemitraan dan pendampingan bisnis sapi kepada para peserta pelatihan.

Seperti biasa antusias pesertanya sangat luar biasa, semoga sukses dan semangat selalu ya sahabat semuanya. Untuk para peternak yang belum mengikuti pelatihan bisnis sapi bersama Sapibagus farm bisa langsung mendaftar atau menghubungi contact person disini. Kunjungi channel Youtube kami disini untuk melihat vidio informatif lainnya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top