Liputan kegiatan reuni mitra binaan sapibagus

Sabtu 15 Agustus 2015, akhirnya Komunitas Mitra Binaan Sapibagus mengadakan acara reuni pertama lintas angkatan seluruh peserta alumni pelatihan sapibagus mulai dari angkatan pertama hingga angkatan ke enam.

Diskusi-Sapibagus
Edy Wijayanto membuka diskusi

Acara yang digagas oleh founder sapibagus.com Bapak Edy Wijayanto ini dimaksudkan untuk ajang silaturahmi dan halal bi halal pasca hari raya lebaran tahun ini. Agenda pertemuan antara lain selain untuk ajang silaturahmi juga untuk memberikan update kunjungan tim sapibagus di acara Indolivestock 2015 di Surabaya kemarin dan juga persiapan menyambut Idul Adha 1436 H bulan September 2015 ini.

Dalam pembukaan acara secara resmi Edy Wijayanto menyampaikan harapanya agar komunitas mitra binaan Sapibagus bisa bersatu membentuk jejaring kerja sama khususnya untuk pemeliharaan hingga pemasaran sapi qurban. Edy menambahkan di masa mendatang prospek pembibitan sapi sangatlah menjanjikan.

Pemerintah rencananya akan memperluas jaringan kerja sama dengan peternak, kalangan praktisi, dan didampingi oleh kalangan edukasi. Dengan rencana pembuatan Sentra Peternakan Rakyat diharapkan secara perlahan kebutuhan sapi di Indonesia bisa dipenuhi dan tidak terlalu bergantung dengan impor dari luar negeri terutama dari Australia.

Tantangan di masa mendatang bagi peternak adalah masalah kontinutitas. Untuk kategori ini untuk pemeliharaan sapi lokal akan sangat sulit, untuk itu alternatifnya dengan memelihara sapi jenis BX akan sangat fleksibel. Dengan dukungan dari pemerintah ini diharapkan kendala pendanaan yang panjang khususnya untuk breeding bisa mendapatkan solusi yang baik sehingga peternak bisa fokus pada pemeliharaannya saja.

Heru-Sapibagus
Pak Heru berbagi kiat usaha peternakan sapi

Pada kesempatan lainnya, diskusi juga menghadirkan Pak Heru dari angkatan ke 2. Beliau menyampaikan inspirasi suksesnya merintis usaha penggemukan sapi potong yang dirintisnya selama kurang lebih satu tahun belakangan ini. Heru mengatakan bahwa yang terpenting dalam usaha ini adalah langsung action dan banyak belajar dari setiap kemungkinan kesalahan yang mungkin saja terjadi dalam merintis usaha.

Gubug-Gurame-Sapibagus
Makan Siang bersama

Kegagalan yang terjadi harus dijadikan sebuah pelajaran agar bisa sukses di masa depan. Heru menyampaikan peran komunitas sangat penting untuk bisa membuat bisnis usaha kedepan menjadi lebih terjamin. Dengan adanya komunitas bisa membuat pemasaran menjadi lebih luas dan cepat.

Gathering-Sapibagus
Gathering-Sapibagus

Acara diskusi diselingi dengan makan siang bersama dan juga jejaring antar sesama anggota komunitas dan ditutup dengan pembagian seragam sapibagus dan foto bersama seluruh peserta. Untuk bergabung menjadi mitra binaan sapibagus adalah dengan mengikuti pelatihan sapibagus.

Mitra-Binaan-Sapibagus
Kiri-Kanan: Henris-Bayu-Anwar-Asan-Munasir-Murdan-Suryamargono-Edy-Ahmad-Heru-Sugeng-Tantiko-Purwo

Artikel terkait acara gathering ini:

  1. http://www.sapibagus.com/2015/07/30/dirjen-pkh-kementan-instruksikan-perbanyak-sentra-peternakan-rakyat/
  2. http://www.sapibagus.com/2015/07/31/meningkatkan-populasi-sapi-lewat-program-sentra-peternakan-rakyat/
  3. http://www.sapibagus.com/pelatihan/
  4. http://www.sapibagus.com/mitra-binaan/

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top