Jenis Sapi Kurban 2022

Idul adha merupakan salah satu hari raya dalam Agama Islam. Biasanya diperingati dengan berkurban. Mendekati hari raya idul adha umat ini muslim mulai mencari hewan untuk di kurbankan. Hewan kurban yang banyak di minati oleh masyarakat Indonesia yaitu Sapi, Domba dan Kambing. Oleh karena itu, untuk melaksanakan kurban terutama yang ingin berkurban dengan hewan sapi tentunya harus memiliki pengetahuan mengenai jenis-jenis sapi kurban. Karena perbedaan jenis ini menentukan akan perbedaan harga dan kualitasnya. Berikut Jenis Sapi Kurban 2022 yang banyak digunakan untuk berkurban.

1. Sapi Bali

Sapi bali menjadi salah satu Jenis Sapi Kurban 2022 yang banyak dijumapi samaa berkurban. Sapi bali merupakan bentuk domestik dari banteng, berasal dari penjinakan banteng dan diternakan. Ciri khas sapi bali yaitu memiliki kulit dengan warna coklat keemasan dan hitam. Sementara di bagian tertentu seperti lutut sampai kaki memiliki warna yang lebih terang atau putih. Bobot sapi bali berkisar antara 300-400 kilogram dengan presentase karkas yang tinggi berkisar 56.9%. Jenis sapi Bali memiliki tingkat karkas yang tinggi dibandingkan dengan sapi lokal yang lain.

Jenis Sapi Kurban 2022

2. Sapi Madura

Sapi madura sudah dikenal luas oleh masyarakat sebagai Jenis Sapi Kurban 2022. Ciri khas sapi madura yaitu memiliki tubuh yang cenderung mungil. Tubuh sapi Madura rata-rata berwarna merah bata cenderung kecoklatan. Bobot sapi madura jantan mencapai 250 – 300 Kg dengan persentase bobot karkas berkisar 48,6 – 51,2%. masyarakat banyak memilih sapi madura sebagai hewan kurban dikarenakan harganya yang lebih murah dibanding Sapi bali.

Jenis Sapi Kurban 2022

3. Sapi Ongole

Sapi ongole juga merupakan sapi yang digemari oleh masyarakat Indonesia. Sapi ongole memiliki ciri khas secara fisik yaitu memiliki warna kulit putih, terkadang juga berwarna merah terang, dan memiliki punuk yang besar dengan lipatan lemak yang bergelambir. Masyarakat menjadikan sapi ongole favorite sapi untuk berkurban karena Sapi Ongole memiliki ukuran tubuh yang lebih besar dibanding sapi lainya. Bobot tubuh dewasa berkisar 600 Kg dan dapat mencapai 1 ton.

Jenis Sapi Kurban 2022

4. Sapi Limousin

Permintaan sapi limousin terus meningkat terutama saat hari raya kurban. Sapi limousin memiliki ciri khas yaitu kulit berwarna gelap seperti merah bata atau hitam dan terkenal memiliki daging yang terkenal empuk selain itu, sapi limousin memiliki pertambahan bobot tubuh yang relatif cepat yait sekitar 1 -1,1 Kg/Hari dengan bobot yang dapat mencapai 1 ton dan memiliki persentase karkas sekitar 48 – 51%. Oleh karena itu harga sapi limousin relatif lebih mahal.

Jenis Sapi Kurban 2022

5. Sapi Simental

Sapi Simmental merupakan bangsa Bos taurus yang berasal dari daerah Simme di Switzerland. Sapi simental memiliki ciri khas kulit berwarna kuning kecoklatan dengan warna putih dibagian atas atau kepala. Bobot tubuh sapi Simental jantan dewasa mampu mencapai 1.400 kg sedangkan bobot tubuh sapi simental betina dewasa berkisar 600 – 800 Kg. Sapi Simental ini dapat menjadi pilihan bagi masyarakat yang memiliki rezeki lebih untuk berkurban. Sapi ini juga menjadi pilihan presiden Jokowi untuk berkurban.

Jenis Sapi Kurban 2022

Untuk para penkurban yang berminat memesan sapi maupun kambing domba qurban di Sapibagus farm bisa langsung menghubungi contact person disini. Kunjungi channel Youtube kami disini untuk melihat vidio informatif lainnya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top