Beberapa Daerah Sentral Penghasil Sapi Qurban

Pasar Beringkit Bali
PASAR HEWAN BERINGKIT PASAR TERBESAR TERBESAR DI BALI

Hari Idul Qurban tinggal dua bulan lagi, sebagian masyarakat sudah mulai membeli sapi qurban, berikut ini beberapa daerah sentral penghasil sapi qurban, antara lain:
Nusa tenggara Timur dan Barat, terkenal dengan jenis sapi sumba onggol, yaitu jenis sapi putih berpunuk tinggi, penampilan gagah.

Jenis lain sering disebut sapi Bima atau sapi Kupang, bentuk mirip sapi Bali, Cuma berat badannya lebih kecil sedikit atau sekitar 200 kilogram, dibagian telinga sering cacat atau sobek, karena sengaja di sobek oleh pemilik sapi saat sapi waktu kecil sebagai tanda untuk membedakan kepemilikan masing-masing peternak, sebab sapi jenis ini pemeliharaannya dilepas dipadang penggembalaan.

Bali: Menghasilkan sapi Bali, Banyak dikirim ke daerah Kalimantan dan Pulau Jawa. Pasar Hewan Beringkit merupakan pasar terbesar dalam transaksi sapi Bali. Rata-rata Sepuluh sampai dua puluh truk sapi bali dikirim dari pasar ini.

BALI-KUPUPANG
SAPI BIMA ATAU SAPI KUPANG, BENTUKNYA MIRIP DENGAN SAPI BALI

Jawa Timur dan Madura: Banyak menghasilkan sapi persilangan jenis limosin, simental dan Brangus. Populasi sapi potong terbesar di Indonesia ada di Jawa Timur. Di pulai Madura banyak menghasilkan sapi Madura yang sebagian dikirim ke Surabaya dan sekitarnya.

Jawa Tengah dan Yogyakarta: Di jawa Tengah banyak menghasilkan sapi persilangan dan sapi Putih Peranakan onggole. Juga di daerah Wonosari, Gunung Kidul Yogyakarta menghasilkan sapi persilangan jenis limosin dan simental. Sapi Banyak dikirim ke wilayah Jawa Barat dan Jakarta.

PASAR HEWAN JEPARA
SUASANA PASAR HEWAN WONO SARI GUNUNG KIDUL YOGYAKARTA

Lampung: Banyak menghasilkan sapi peranakan onggole, Persilangan dan juga sapi Bali, umumnya sapi ini dikirim ke Jakarta dan sekitarnya, juga ke wilayah sumatera.

Payakumbuh: daerah Sumatera Barat banyak menhasilkan sapi persilangan jenis Simental, kebanyakan sapi ini dikirim ke wilayah sumataera Barat, Riau dan Sumatera Utara.

pasar hewan payakumbuh
PASAR HEWAN PAYAKUMBUH, SUMATERA BARAT

 

1 komentar untuk “Beberapa Daerah Sentral Penghasil Sapi Qurban”

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top