Pemprov DKI Adakan Operasi pasar harga daging sapi Rp 70 ribu

Pemprov DKI Adakan Operasi pasar harga daging sapi Rp 70 ribu

Menjelang lebaran, pemerintah provinsi DKI melakukan operasi pasar di beberapa kelurahan di Jakarta, dengan menjual sembako yang dilaksanakan atas  kerjasama antara PD Pasar Jaya dan Artha Graha.

Yang menarik harga daging sapi dipatok Rp 70 ribu tiap kilogramnya, dimana harga di pasar sudah menembus Rp 100 ribu. Saat sapibagus melihat dari dekat suasana operasi pasar di Kelurahan Munjul, Cipayung Jakarta Timur (7/7/15), ada ibu-ibu tertarik untuk membeli daging sapi tersebut, namun ada beberapa yang urung membeli karena melihat kwalitas dagingnya banyak lemaknya.

Dari pengamatan bahwa, yang dijual adalah jenis daging beku impor kelas 85CL artinya kandungan lemaknya 15% sedang kandungan dagingnya 85%. Harga tersebut cukup wajar  karena importer daging sapi mematok harga tidak jauh dari harga operasi pasar.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top