Kawat Pagar Kandang Ternak Kuat Tahan Lama

Pada kesempatan kali ini Tim Sapibagus berkesempatan untuk berkunjung ke salah satu stand milik PT Bekaert nih, Bekaert ini sudah berdiri sejak 140 tahun yang lalu, produk pertama Bekaert merupakan produk agriculture yaitu kawat duri. Berawal dari komplain tetangganya, Mr. Bekaert mulai membuat sendiri mesin untuk produksi kawat duri. Kemudian kawat duri tersebut di pasang di lahannya untuk memagari lahan dan sapi – sapinya, dari situlah tetangga – tetangganya mulai tertarik dengan kawat duri dan Mr. Bekaert pun mensupply ke tetangganya.

Di lahan yang menggunakan sistem umbaran pasti sering di komplain tetangga dan banyak kasus seperti ekor di potong, kuping di potong karena merusak kebun tetangga, Bekaert hadir menawarkan solusi melalui produknya yaitu pagar Kawat Pagar Kandang Ternak anoa. Jadi produk ini walau kelihatannya kecil tapi terbuat dari baja karbon tinggi sehingga susah untuk di potong.

Produk Kawat Pagar Kandang Ternak anoa dilapisi dengan lapisan coating bukan hanya seng tapi 10% Alumunium 90% Zinc yang bisa tahan hingga 20 tahun dan produk ini anti karat bahkan di area ekstrem seperti dekat pinggir laut. Tentunya pagar kawat anoa ini mudah sekali di pasang, dengan lahan 1.500 m2 tinggi pagar 90 cm hanya perlu waktu kurang lebih 2 jam saja. Menariknya produk ini adalah jika lahannya semakin luas maka semakin murah biaya penggunaannya, karena bentang produk ini bisa sampai 100 meter dan jarak untuk tiang utama / tiang sudut bisa sampai 100 meter.

 

Tiang antara jika masang pagar biasa jaraknya 2 – 3 meter tetapi jika pakai produk ini bila di tegangkan bisa sampai 6 meter, per 6 meter hanya butuh 1 tiang. Struktur tiang utama direkomendasikan pakai pipa galvanis 1.5 inch, cukup tanam sedalam 1.5 meter ke tanah, di cor penuh, dan dirangkai. Tidak hanya untuk hewan ternak, pagar kawat ini juga bisa diaplikasikan kepada tanaman yang memiliki nilai jual tinggi sehingga aman dari ancaman luar.

Untuk masing – masing peternak ada beberapa ukuran spesifik. Contohnya sapi adalah binatang yang tidak melompat jadi untuk tinggi pagar 90 cm saja sudah cukup, tetapi untuk lebih aman disarankan pakai pagar dengan tinggi 110 cm. Sedangkan untuk domba dapat memakai pagar dengan tinggi 90 cm. Untuk perimeter luar bisa memakai tinggi 180 cm dan ukuran paling tinggi 210 cm untuk rusa.

Untuk produk Kawat Pagar Kandang Ternak anoa tinggi 90 cm ini dijual di reseller dengan harga kurang lebih Rp2.000.000 dengan spesifikasi panjang 50 meter tinggi 90 cm dan ketahanan sampai 20 tahun. Jadi Sahabat Sapibagus bisa menghitung sesuai dengan kebutuhan masing – masing dan tentunya memakai pagar anoa ini lebih efisien dan jaminan awet sampai 20 tahun.

Dari segi kekuatan terbukti dalam video percobaan untuk memotong kawat anoa tetapi tidak berhasil, jadi tidak perlu khawatir kawat Bekaert ini akan dipotong oleh orang ataupun di curi.

Untuk para peternak yang membutuhkan kawat duri pagar ternak bisa menghubungi contact person disini. Kunjungi channel Youtube kami disini untuk melihat vidio informatif lainnya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top