Bisnis sapi potong masih seksi untuk digeluti, tingginya permintaan daging sapi belum dibarengi dengan suplai yang mencukupi. Saat ini, impor daging sapi masih menghujani pasar daging sapi Indonesia. Maka itu, sebenarnya potensi beternak sapi potong masih sangat potensial.

Sapibagus sebagai e-commerce peternakan sapi pertama yang mengadakan pelatihan bisnis sapi kembali mengadakan pelatihan bisnis sapi, Pelatihanyang akan dilaksanakan merupakan angkatan ke 38. Bertempat di Hotel Grand Orri, Citeureup – Bogor pelatihan akan diselenggarakan 2 hari pada 6 dan 7 Juli 2019. Berdiri sejak 2010, Sapibagus senantiasa fokus dalam memajukan peternakan sapi lokal Indonesia.

Dengan mengikuti pelatihan ini, para peserta akan langsung bergabung dengan berbagai komunitas peternakan. Selain itu, alumni yang mengikuti pelatihan juga akan mendapatkan pendampingan sampai dapat mandiri menjalankan bisnis sapinya. Menitik beratkan pada jaringan yang sangat luas tersebar dari Sabang hingga Merauke, tentu akan memudahkan sistem hulu hingga hilir bisnis sapi lokal Indonesia.

Prospek bisnis sapi potong masih sangat potensial. Sejalan pertambahan populasi penduduk Indonesia, kebutuhan daging masyarakat Indonesia tak kurang dari 675.000 ton per tahun. Namun, saat ini 50% dari kebutuhan tersebut masih didapatkan dari sapi impor. Maka itu, harga daging di pasaran tidak stabil. Konsumsi daging Indonesia juga masih rendah hanya sekitar 2,5 kg/kapita/tahun, dengan angka tersebut tentu pasar sapi potong Indonesia masih sangat terbuka lebar.

Melihat prospek dan potensi yang masih terbuka lebar, sudah waktunya peternakan sapi lokal Indonesia tumbuh berkembang. Dimulai dari melihat peluang tersebutlah, Sapi Bagus menawarkan kemudahan dalam memulai dan menjalankan bisnis peternakan sapi potong. Ayo segera ikuti pelatihan yang diselenggarakan oleh Sapibagus, hanya dengan investasi sebesar Rp 2.500.000 peserta akan mendapatkan materi yang dipaparkan oleh para pakar berkompeten, sertifikat, serta pendampingan bisnis. Dengan mengikuti pelatihan yang diselenggarakan oleh Sapibagus, akan menjadi satu langkah Anda untuk berevolusi menuju sukses berbisnis beternak sapi potong. Untuk informasi selanjutnya dapat menghubungi klik disini SapiBagus/nova.

 

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.