Gejala Wabah PMK Sapi Ciri Apabila Sudah Terpapar

Kondisi outbreaks dari penyakit mulut dan kuku yang saat ini cukup menggemparkan di dunia peternakan khususnya ternak ruminansia ya baik itu ruminansia besar ataupun ruminansia kecil informasi ini bisa kita lihat di media sosial ataupun di televisi bahwa ada dua provinsi yang saat ini sudah dinyatakan terkena kembali penyakit mulut dan kuku. Kenapa terkena kembali? karena Indonesia itu sebenarnya sudah bebas dari virus PMK. Sudah sangat lama sekitar tahun 1980an dan sudah dinyatakan bebas oleh para organisasi kesehatan hewan dunia. Nah sekarang tiba-tiba muncul kembali, maka ini menjadi sesuatu yang perlu kita sikapi dengan sebaik-baiknya kenapa seperti itu karena dampak dari penyakit mulut dan kuku ini sangat besar terutama dari aspek ekonomi. Kalau kita lihat dari perhitungan para peneliti di daerah yang endemik itu bisa sampai 6,5 sampai 20 1 miliar dollar kerugiannya secara ekonomi tapi kalau di daerah yang seperti Indonesia yang sempat bebas kemudian sekarang mulai outbreak lagi itu bisa sampai sekitar 6,5 miliar.

Gejala Wabah PMK Sapi Ciri Apabila Sudah Terpapar

Di Indonesia sendiri informasi terbaru ada di provinsi Jawa Timur dan di Provinsi Aceh ada empat kabupaten kota dan di 22 kecamatan yang sudah ditemukan adanya gejala dari penyakit mulut dan kuku ini dan ini sebenarnya sudah bisa kita nyatakan positif. Karena Hasil pengujian yang dilakukan oleh pusat veterinaria Farma menyatakan bahwa memang dari sampel yang diambil dari hewan sapi yang mati juga yang menunjukkan gejala diambil dari eksudat nya sudah menunjukkan positif penyakit mulut dan kuku begitu juga di Aceh dari gejala-gejala khasnya yaitu berupa lepuh disekitar mulut kemudian gusi adanya lesi-lesi atau luka di teracak atau dikukuhkan itu menunjukkan bahwa di Aceh terutama Aceh Tamiang itu sudah masuk penyakit mulut dan kuku namun untuk yang di Aceh ini masih menunggu hasil uji lab apakah memang positif penyakit mulut dan kuku.

Provinsi tersebut ini menjadi pintu masuk dari hewan-hewan atau produk-produk asal hewan baik itu sapi atau domba, kambing yang selama ini dilakukan importasi dari luar negeri ke Indonesia. Kondisi kita saat ini yang terakhir di Indonesia meskipun memang dibeberapa tempat kemarin ada info di Garut juga sudah ada terlihat gejala-gejala pada domba, namun sampai saat ini belum dapat dikonfirmasi kembali secara uji lab dan sebagainya. Perlu sahabat sapibagus ketahui bahwa penyebab dari penyakit mulut dan kuku ini adalah virus. Nah virus ini saat ini sudah ada tujuh variasi dan lebih dari 60 jenis lainnya yang menunjukkan bahwa memang sangat variatif sehingga beberapa peneliti juga memerlukan isolasi yang ada di daerah masing-masing jadi peneliti pasti akan mengambil beberapa sampel untuk nanti akan dibuat menjadi vaksin lokal ya karena virus itu sangat sensitif lokalnya itu baik itu lokasinya baik itu tempat hidupnya jadi vaksin yang terbaik diambil dari daerah asalnya meskipun untuk pencegahan saat ini bisa dipakai dari beberapa negara yang sudah punya vaksin.

Gejala Wabah PMK Sapi Ciri Apabila Sudah Terpapar

Gejala Wabah PMK Sapi Ciri Apabila Sudah Terpapar

Kemudian beberapa hewan yang rentan itu adalah hewan yang berkuku genap seperti domba, kambing, sapi kemudian kerbau sama babi itu hewan-hewan berkuku genap yang rentan dan bisa tertular oleh PMK. Nah untuk gejala yang bisa kita lihat dari kasat mata yang pertama dari adanya lepuh atau seperti sariawan luka disekitar mulut di sekitar gusi dan beberapa disekitar lidah itu kemudian juga adanya lesi atau luka pada teracak atau kuku. Gejala Wabah PMK Sapi umumnya bisa demam tinggi hingga mencapai 41° kemudian tidak nafsu makan dan adanya hipersalivasi jadi banyak keluar saliva air liur yaitu Itu gejala secara umum yang bisa kita lihat secara kasat mata dari PMK ini ya tetapi tetap harus diteguhkan dengan uji lab. Kenapa harus diteguhkan dengan uji lab karena ada diagnosa banding yang gejalanya mirip itu adalah dengan penyakit Bovine Ephemeral Fever yang sering disebut dengan demam 3 hari. Perbedaannya adalah BEF gejalanya sama mengeluarkan lendir atau hipersalivasi ataupun ludah, tetapi dia tidak ada gejala teracak luka kemudian sariawan.

Peternak bisa membeli kebutuhan obat maupun vitamin sapi yang tersedia di Sapibagus farm, untuk info pemesanan silakan hubungi contact person Sapibagus, atau bisa juga mendatangi marketplace Sapibagus di Shopee dan Tokopedia.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top