250 Ribu Ekor Sapi Impor Siap Banjiri Kebutuhan Daging Lebaran 2015

250 Ribu Ekor Sapi Impor Siap Banjiri Kebutuhan Daging Lebaran 2015
BAKALAN SAPI IMPOR JENIS BRAHMAN CROSS SIAP POTONG

250 Ribu Ekor Sapi Impor Siap Banjiri Kebutuhan Daging Lebaran 2015

Jakarta. Menteri Koordinator Perekonomian Sofyan Djalil mengatakan bahwa Indonesia akan tambah keran impor sapi untuk mengamankan pasokan selama Lebaran tahun ini. Menurutnya, pemerintah menyiapkan kuota 250.000 sapi impor.

Pihaknya meminta  impor sapi untuk stok Lebaran ini diawasi ketat. “Daging dari sekarang harus buka keran impor sapi. Dan sudah ada izinnya untuk kuota 250.000 ekor sapi. Dan itu harus diawasi. Karena tiga bulan ini ada pengggemukan, sehingga pas Lebaran cukup,” kata Sofyan di Jakarta, Kamis (2/4/2015) yang dilansir dari situs detik.com

Untuk realisasi impor di triwulan pertama 2015 bakalan sapi dari Australia sebanyak 97.747 ekor. Berarti untuk triwulan kedua ini mengalami kenaikan sebesar 250% lebih. Sekedar data pembanding yang dikeluarkan Dirjen Perdagangan Luar Negeri Kemendag Bachrul Chairi, (20/12/2013),untuk triwulan I-2014 dikeluarkan izin impor 125.000 ekor sapi, triwulan II-2014 mencapai 141.000 ekor sapi, triwulan III-2014 sebanyak 133.000 ekor sapi dan triwulan IV sebanyak 41.000 ekor untuk sapi bakalan.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top