Tips Dan Cara Jitu Membeli Sapi Di Pasar Hewan Ternak

Sapibagus farm berkesempatan mengunjungi pasar hewan di daerah Jonggol, Kabupaten Bogor. Di sana, Tim reporter Sapibagus juga sempat mewawancarai salah satu pedagang sapi terbesar di Pasar Hewan Jonggol, yaitu Windu. Beliau membeberkan tips dan trik jitu dalam Membeli Sapi Pasar Hewan.

Pedagang sapi yang ada di sana berasal dari Jawa Timur, Lampung, dan daerah sekitaran Jonggol. Sedangkan, sapi-sapinya mayoritas dipasok dari Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Bali. Jenis sapi yang diperdagangkan di sana sangatlah beragam, seperti jenis sapi Limousin, Simmental, Peranakan Ongole (PO), sapi Bali Kupang, dan sapi lokal asli Jonggol.

Membeli Sapi Pasar Hewan

Membeli Sapi Pasar Hewan

Pasar hewan ini akan ramai sekali ketika menjelang Hari Raya Idul Fitri karena banyak masyarakat atau peternak yang ingin Membeli Sapi Pasar Hewan siap potong sebagai pasokan kebutuhan konsumsi daging sapi yang sedang meningkat pada masa itu. Selain itu, pasar hewan ini juga akan ramai ketika menjelang Hari Raya Idul Adha, akan banyak sekali pedagang sapi kurban yang datang dan menjajarkan sapi-sapinya di sini.

Setelah Hari Raya Idul Adha, para pedagang ini akan mulai menjual bakalan-bakalan atau bibit sapi dan dibeli oleh para peternak yang ingin mengisi kembali kandangnya yang telah kosong. Pembeli sapi di pasar hewan ini mayoritas berasal dari Bekasi, Bogor, Cianjur, Bandung, Taiskmalaya, dan kota-kota lainnya di Provinsi Jawa Barat.

Baca juga : 5 Feedloter Pemasok Daging Sapi di Jakarta dan Bandung Raya

Membeli Sapi Pasar Hewan

Windu juga sempat membeberkan beberapa tips dan trik dalam Membeli Sapi Pasar Hewan :

  1.       Harus memiliki relasi agar terhindar dari “Calo”

Para pelanggan yang ingin membeli sapi di pasar hewan, sebaiknya sudah memiliki pedagang atau trader yang dikenal agar terhindar dari para calo yang menawarkan sapi-sapi dengan harga yang lebih mahal. Jika pembeli sudah memiliki relasi, mereka akan mudah membeli sapi dengan harga yang sesuai dan sudah mengetahui bagaimana sapi-sapi yang dijualnya.

Membeli Sapi Pasar Hewan

  1.       Pilihlah bibit atau bakalan sapi sehat berdasarkan selera dan kriteria

Pembeli juga harus merencanakan kriteria sapi yang akan dibelinya. Jadi ketika sampai di pasar hewan, para pelanggan sudah tahu sapi-sapi seperti apa yang harus mereka cari.

Para pedagang sapi di sana menjual sapi-sapi dengan sistem jogrok alias taksiran. Sapi-sapi akan dijual sesuai dengan taksiran bobot badan yang sudah diperkirakan oleh para pedagang. Berbagai macam golongan sapi yang dijual di pasar hewan Jonggol ini, betina, pejantan, anakan, dan sapi-sapi siap potong.

Saat qurban, jenis sapi apapun akan laku di pasaran oleh para pelanggan, kriteria terpenting adalah sehat dan gemuk. Namun, yang paling banyak diminati oleh para pelanggan adalah sapi dengan harga dibawah Rp 20 juta seperti Sapi Pedon, Bali Kupang, dan Peranakan Ongole (PO).

Membeli Sapi Pasar Hewan

Membeli Sapi Pasar Hewan

Membeli Sapi Pasar Hewan

Konsumen atau pelanggan yang berada di luar daerah, bisa memesan sapi melalui media online dengan sistem pembayaran DP dan pelunasan ketika sapi sudah sampai di alamt tujuan. Dengan begini, pelanggan-pelanggan yang berada jauh dari Jonggol tetap mendapatkan kemudahan untuk membeli sapi-sapi di sana.

Untuk informasi lebih lanjut silahkan hubungi Sapibagus farm di contact person disini. Kunjungi channel Youtube kami disini untuk melihat vidio informatif lainnya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top