Penggunaan Teknologi Tinggi Dalam Peternakan Sapi

Kemajuan teknologi informasi berkembang dengan sangat pesat dan merambah ke semua bidang kehidupan, tak terkecuali dalam dunia peternakan. Dalam dunia peternakan sapi, teknologi digunakan hampir dalam seluruh proses mulai dari pengembangbiakan (breeding), pembesaran (rearing), dan penggemukkan (fattening). Apa saja Teknologi Dalam Peternakan Sapi?

Dalam proses breeding, teknologi yang digunakan adalah pengembangan embrio transfer untuk menghasilkan bibit-bibit embrio unggul dengan efisiensi pakan dan peningkatan pertumbuhan sapi. Di zaman ini, proses pengembangbiakan sapi tidak hanya dilakukan dengan cara kawin alami, tetapi juga melalui proses transfer embrio ke sapi pendonor yang akan digunakan rahimnya.

Teknologi Dalam Peternakan Sapi

Dalam proses ini, pedet-pedet bisa diciptakan dengan postur tubuh dan jenis kelamin yang seragam, para peternak tidak perlu lagi menduga-duga jenis kelamin pedet yang akan lahir. Waktu kelahiran pun dapat diatur sesuai dengan permintaan peternak.

Selain itu, ada juga Teknologi Dalam Peternakan Sapi yaitu teknologi proses inseminasi buatan yang juga bisa menghasilkan bibit-bibit sapi yang unggul. Dalam proses ini, sperma sapi pejantan unggul yang sudah dikemas dalam bentuk straw dan dibekukan, akan disuntikkan kepada betina yang sedang birahi untuk dikawin-silang. Dari proses ini bisa tercipta jenis sapi baru yang belum pernah ada sebelumnya.

Proses pengiriman bakalan-bakalan sapi juga kini sudah dilakukan dengan alat transportasi canggih seperti truk tronton yang bergandengan sehingga bisa menampung lebih banyak bakalan sapi, dan di Indonesia sudah disediakan kapal khusus ternak yaitu Kapal Camara Nusantara yang akan memudahkan proses pengiriman bakalan sapi ke kota-kota lain.

Teknologi Dalam Peternakan Sapi

Berbeda dengan zaman dahulu ketika sapi-sapi ini diangkut menggunakan alat transportasi pengangkut barang yang memiliki tingkat keamanan dan kenyamanan yang sangat minim, berisiko menyebabkan hal-hal yang tidak diinginkan seperti kecelakaan, sapi sakit, atau bahkan mati.

Kemudian, ada pula proses rearing dan fattening. Dalam proses pembesaran ini, pedet-pedet harus diberikan pakan yang mengandung nutrisi tinggi agar pertumbuhannya bisa maksimal. Untuk proses penggemukkan berskala besar, sapi yang harus diberikan pakan tidak sedikit jumlahnya.

Terlebih, jika sudah memasuki musim hujan atau musim dingin, pakan hijauan akan sulit ditemukan. Maka dari itu, para peternak wajib menyiapkan persediaan pakan untuk musim dingin ketika musim panas berlangsung. Pakan-pakan tersebut biasanya akan diproses menggunakan mesin-mesin canggih untuk dikeringkan dan dijadikan silase agar dapat bertahan lama.

Teknologi Dalam Peternakan Sapi

Kecanggihan Teknologi Dalam Peternakan Sapi juga dirasakan di dalam kandang peternakan. Di Luar Negeri sana, sudah banyak sekali peternakan berbasis industri yang menggunakan teknologi canggih untuk memberikan pakan dan membersihkan kandang. Para peternak banyak menggunakan robot yang menyerupai mobil untuk memberikan pakan ternaknya dan menggunakan mesin pembersih kandang.

Hal ini dilakukan, untuk mendukung efisiensi kerja para peternak. Kecanggihan teknologi memberikan mereka kemudahan dalam bekerja sehingga bisa terselesaikan dengan sangat cepat. Dengan begitu, para peternak bisa berfokus pada pengembangan kualitas peternakan dan kualitas produk yang akan dihasilkan.

Teknologi Dalam Peternakan Sapi

Pemanfaatan teknologi juga sangat terasa dalam proses penyembelihan hewan, mulai dari pemotongan, pengulitan, dan pemisahan daging dan tulang sapi sudah dilakukan dengan mesin yang akan mempercepat proses kerjanya. Dengan cara seperti inilah, para penjagal di Rumah Pemotongan Hewan (RPH) bekerja dengan efisien dan tetap higienis.

Tak hanya dalam dunia peternakan sapi potong, peternakan sapi perah pun memanfaatkan kecanggihan teknologi yang tersedia di zaman yang serba maju ini.  Para peternak biasanya menggunakan mesin canggih untuk memerah susu sapi mereka sehingga tetap terjaga kehigienisannya dan tercapai efisiensi kerjanya.

Dari mesin pemerah ini, susu akan ditampung ke dalam tangki penyimpanan yang sudah terhubung pada sistem komputer yang akan menampilkan jumlah hasil produksi susu. Setelah itu, susu akan dikemas atau difermentasi hingga menjadi yoghurt atau keju yang prosesnya juga menggunakan mesin-mesin canggih hasil karya teknologi.

Sungguh luar biasa dampak teknologi dalam dunia peternakan mulai dari proses farm to kitchen. Banyak sekali sentuhan teknologi yang membantu para peternak untuk memudahkan proses kerja mereka.

Untuk informasi lebih lanjut silahkan hubungi Sapibagus farm di contact person disini. Kunjungi channel Youtube kami disini untuk melihat vidio informatif lainnya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top