Dalam proses pembuatan konsentrat tentunya memerlukan bahan-bahan dengan nutrisi yang tinggi, salah satunya membutuhkan kandungan protein yang cukup tinggi agar nantinya pertumbuhan atau pertambahan bobot badan harian sapi sesuai dengan target yang diinginkan. 

Salah satu bahan pembuatan konsentrat yang digunakan adalah ampas bir. Ampas bir adalah produk samping dari pabrik penghasil Bir. Ampas bir dihasilkan dari proses fermentasi. Gandum sebagai bahan baku utamanya kemudian difermentasi dan akan menghasilkan cairan serta ampas yang sangat baik untuk pakan hewan ruminansia.

Bahan Konsentrat Ampas Gandum Sumber Protein Pakan Ternak

Bahan Konsentrat Ampas Gandum ini memiliki manfaat yaitu untuk pakan hewan hewan ruminansia, karena memiliki kandungan yang komplit dan sangat tinggi kandungan nutrisinya, sehingga cocok untuk digunakan sebagai bahan baku pembuatan pakan konsentrat hewan ruminansia. 

Bahan Konsentrat Ampas Gandum memiliki protein kasar atau PK yang kandungan proteinnya cukup tinggi yaitu sekitar 19 persen. Bahan-bahan lainnya yang mengandung protein seperti bungkil sawit, dedak atau pollard atau bahan-bahan yang lain kandungan proteinnya lebih rendah dari ampas bir. Kemudian kandungan yang kedua adalah bahan kering. Jadi dalam pembuatan konsentrat harus diketahui jumlah bahan kering yang terkandung karena apabila menggunakan bahan baku pakan basah otomatis kandungan airnya tinggi maka diperlukan penghitungan nutrisi bahan kering.  

Bahan Konsentrat Ampas Gandum Sumber Protein Pakan Ternak

Bahan Konsentrat Ampas Gandum memiliki kandungan bahan kering sekitar 26 % dan kandungan ini lebih tinggi jika dibandingkan dengan ampas tahu. Artinya bahwa ampas bir memiliki bahan kering sebesar 26 % dan 74% nya merupakan kandungan air. Walaupun kandungan air dalam ampas bir ini tinggi, namun lebih baik dibandingkan dengan ampas tahu atau ampas kecap. 

Selain bahan kering, ampas bir juga mengandung serat kasar sebesar 19% yang dibutuhkan oleh hewan ruminansia. Serat kasar akan diproses didalam tubuh untuk menghasilkan daging. Serat kasar banyak bersumber dari kulit kopi, tumpi jagung, kemudian juga bahan-bahan seperti rumput. Selain itu ampas bir juga memiliki kandungan lemak sebesar 6%. Lemak tentunya sangat bermanfaat untuk hewan ruminansia terutama untuk sapi perah, maka diperlukan kandungan lemak yang tinggi untuk menghasilkan susu. 

Selanjutnya adalah BETN atau kandungan energi yang setara dengan karbohidrat. Hewan ternak selalu bergerak dan akan mengeluarkan energi maka apabila mengkonsumsi ampas bir maka asupan energinya yang didapat cukup tinggi sebesar 32 persen.

Kemudian yang terakhir yaitu TDN atau total digestible nutrients yaitu sebesar 48 persen. TDN merupakan kemampuan bahan-bahan ini dicerna atau daya cerna terhadap ampas bir ini sebesar 48%, apabila ampas bir dikonsumsi oleh sapi atau hewan ruminansia yang lainnya maka 48% akan menjadi daging sedangkan yang 52% akan menjadi ampas atau kotoran. Namun apabila ampas bir dicampur dengan bahan-bahan yang lain maka nilai TDN nya akan meningkat.

Bahan Konsentrat Ampas Gandum Sumber Protein Pakan Ternak

Sapibagus farm mendatangkan ampas bir langsung dari pabrik bir yang memang banyak sekali di daerah Jabodetabek. Ampas bir ini akan dikemas dalam bentuk karung dimana didalamnya menggunakan inner atau kantong plastik sehingga tidak bocor  serta mencegah udara tidak masuk supaya tidak terkontaminasi bakteri yang menyebabkan terjadinya proses pembusukan.  

Selain itu juga Sapibagus farm menyediakan dalam bentuk kemasan drum dimana drum akan ditutup dengan rapat dan diklaim dengan kuat sehingga aman apabila dikirim keluar kota baik untuk wilayah Jawa Tengah, Jawa Timur bahkan ke luar Jabotabek misalnya ke Sumatera pulau Bangka hingga Kalimantan. 

Peternak bisa membeli pakan hewan ternak ampas bir yang tersedia di Sapibagus farm, untuk info pemesanan silakan hubungi contact person Sapibagus, atau bisa juga mendatangi marketplace Sapibagus di Shopee dan Tokopedia.

Leave a comment

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.