Peluang bisnis sapi pasca Idul Adha

Peluang bisnis sapi pasca Idul Adha

Pasca penjualan sapi di hari raya Idul Adha 1436 H, ada beberapa aktivitas yang biasa dilakukan oleh peternak untuk mendapatkan pemasukan harian selain qurban. Beragam aktivitas terkait dengan industri peternakan dilakukan untuk mendapatkan cash flow keuangan yang baik.

Umumnya para peternak melakukan aktivitas sampingan selain penggemukan, namun yang paling terasa adalah jual dan beli bibit dan bakalan untuk keperluan Hari Raya Idul Adha 1437 H tahun 2016.

Menjual bibit dan bakalan sapi 2016

BIBIT LIMOSIN 3
BIBIT LIMOSIN

Ketika qurban selesai, aktivitas ini adalah yang paling sangat terasa dan banyak dilakukan hampir diseluruh pasar sapi di Indonesia. Harga bibit dan bakalan melambung tinggi dan terjadi transaksi pembelian yang cukup tinggi. Namun stok bibit dan bakalan ini lumayan sulit ditemukan karena jarang ada peternak yang mau melakukan proses pembibitan karena jangka panjang dan membutuhkan biaya yang banyak.

Pasar-Hewan-Jonggol
Suasana pasar hewan jonggol/Yunanto

Sebagai contoh, menurut penuturan dari Ari, mitra binaan sapi bagus yang berkunjung ke Pasar hewan jonggol,  buka setiap hari Senin ( kambing) dan Kamis (sapi). Pemain di pasar sapi jonggol mayoritas dari Jawa Timur & Tengah, terkadang juga dari Lampung.

Namun berdasarkan pengamatan sapi bagus, pemain atau penjualnya sering berganti-ganti alias tumbang. Yang diuntungkan adalah para pemegang tambang atau blantik sapi. Dengan berkunjung langsung ke pasar hewan atau sapi kita bisa tahu jenis, harga & para pemain dagang sapi.

Blantik-Sapi-Tambang-Pasar-Sapi-Jonggol
Blantik Sapi Tambang-Pasar Sapi Jonggol/Yunanto

Di pasar hewan Jonggol harus berhati-hati jika ingin bertransaksi di pasar terutama dengan blantik tambang. Kita harus kenal kalau tidak bisa hilang sapinya. Kalau belanja sistemnya jogrogan atau dengan penglihatan penampilan sapi. Tapi jika sudah tahu seluk beluknya akan lebih mudah. Untuk itu kita harus mengetahui dan berkenalan dengan pedagang besar.

Mitra-Sapibagus-Jonggol
Ari dan Yunanto, Mitra Sapibagus Angkatan 8/Yunanto

Alhamdulilah saya dapet dua biang plus anak dan biang berat sekitar 200+250 harga 6.300.000 yg biang dan anak 8jt. Lanjut Yunanto, Mitra Sapibagus yang juga alumni pelatihan angkatan 8. Saya belanja dengan pedagang sudah kayak saudara jadi lumayan aman, tutupnya.

 

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top