Pelatihan Bisnis Ternak Sapi Bagus Angkatan 46

Sapibagus farm telah mengadakan Pelatihan Bisnis Ternak Sapi angkatan ke 46, pada Sabtu (3/4/2021). Pelatihan yang diadakan selama 2 hari ini berlokasi di Kinasih Resort Depok, Jl. Raya Tapos, Kota Depok, Provinsi Jawa Barat.

Dilaksanakan di tengah kondisi pandemi Covid-19, acara pelatihan ini tetap mengikuti protokol kesehatan 3 M (Mencuci tangan, Menjaga jarak, Memakai masker) demi mencegah penyebaran virus Corona.

Pelatihan Bisnis Ternak Sapi

Diikuti oleh 25 peserta yang berasal dari berbagai macam daerah di Indonesia seperti, Sumatera Utara, Flores, Palu, Purwakarta, Tangerang, Medan, Lampung, Bandung, Kediri, Karanganyar, Surabaya, Jambi, Madiun, Lamongan, Jakarta, dan Bogor. Ada pula 2 peserta yang mengikuti pelatihan secara online yang berdomisili di Bali dan warga Ciputat yang berasal dari Nusa Tenggara Timur.

Acara Pelatihan Bisnis Ternak Sapi ini dihadiri oleh pemateri-pemateri yang sudah ahli di bidang peternakan, diantaranya adalah, Edy Wijayanto selaku founder Sapibagus dan pelaku bisnis sapi, Heru Wijanarko selaku praktisi pakan hewan ternak, Drh. Iwan Setiabudi selaku praktisi kesehatan hewan ternak, dan Fahrisan Harahap selaku pebisnis trading dan fattening sapi di pasar hewan Purwakarta.

Pelatihan Bisnis Ternak Sapi

Pelatihan Bisnis Ternak Sapi

Materi-materi yang dibawakan dalam acara pelatihan meliputi materi tentang Peta Bisnis Sapi Potong Indonesia, Manajemen Pemeliharaan Sapi Potong, Manajemen Pakan, Manajemen Kesehatan Sapi, Bisnis Trading Sapi, Tips Memilih Bibit dan Belanja di Pasar Hewan.

Setelah disuguhkan berbagai macam materi yang luar biasa, para peserta diajak berkunjung ke Sapibagus farm yang berlokasi di Komplek Rumah Pemotongan Hewan Tapos, Cimanggis, Kota Depok, Provinsi Jawa Barat.

Pelatihan Bisnis Ternak Sapi

Pelatihan Bisnis Ternak Sapi

Pelatihan Bisnis Ternak Sapi

Pelatihan Bisnis Ternak Sapi

Mereka diajak untuk melihat lebih dekat bagaimana pemeliharaan dan penggemukan sapi potong di Sapibagus farm. Tak hanya itu, mereka juga diajak untuk praktek secara langsung membuat pakan fermentasi jerami dan tata cara injeksi vitamin pada tubuh sapi, serta melakukan pengenalan pakan konsentrat.

Dengan diadakannya Pelatihan Bisnis Ternak Sapi ini diharapkan para peternak bisa memperluas wawasan dan jaringan pasarnya, Sapibagus farm juga menawarkan program kemitraan dan pendampingan bisnis sapi seumur hidup kepada para peserta pelatihan. Maka dari itu, untuk para peternak yang belum mengikuti pelatihan bisnis sapi bersama Sapibagus farm bisa langsung mendaftar atau menghubungi contact person disini. Kunjungi channel Youtube kami disini untuk melihat vidio informatif lainnya.

3 komentar untuk “Pelatihan Bisnis Ternak Sapi Bagus Angkatan 46”

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top