Lampung Incar Posisi Lumbung Ternak Nasional

Ikut meramaikan acara Rembuk Petani-Peternak (21/3) di Gedung Pewayangan, TMII, Jakarta, Sutono, salah satu peternak Lampung mengatakan, seluruh wilayah di Provinsi Lampung bisa menjadi lokasi peternakan, baik unggas, kambing, kerbau dan sapi karena didukung lahan serta tumbuhan hijauan untuk pakan.

Ia juga menargetkan Provinsi Lampung menjadi lumbung ternak nasional, Berdasarkan data BPS, subsektor peternakan memiliki prospek cerah, target itu diperkuat dengan nilai tukar petani (NTP) untuk subsektor peternakan (NTP-Pt) naik mencapai 116,42.

Peternakan-sapi-H-mat-aji-lampung-2016

Selain itu, kenaikan juga terjadi pada populasi sapi potong. Tercatat pada 2016 kenaikan populasi sapi potong dari 598.740 ekor pada 2015 naik menjadi 665.244 ekor. Khusus ternak kambing, terjadi peningkatan populasi pada 2016 menjadi 1.326.103 ekor dari tahun sebelumnya sebanyak 1.252.402 ekor.

Lampung merupakan salah satu provinsi penyuplai ternak sapi untuk Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi dan Jawa Barat, hingga Aceh. Terdapat dua belas perusahaan penggemukan sapi potong dengan kapasitas kandang 117.700 ekor

sapi bx australia

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top