Cara Memeriksa Sapi Bunting

Untuk mengetahui kondisi kesehatan organ reproduksi sapi maka kita perlu mempelajari metode-metode yang bisa digunakan untuk memeriksa kebuntingan pada sapi. Salah satu hal yang wajib di pelajari adalah Palpasi Rectal. Tujuan di lakukannya Palpasi Rectal adalah untuk mengetahui letak dan posisi organ reproduksi betina.

Untuk proses pemeriksaan sapi bunting bisa dilakukan dengan 2 cara yaitu indikasi luar dan indikasi dalam. Indikasi luar melihat dari bentuk fisik luar sapi betina, contohnya saat usia sapi bunting memasuki 4 bulan maka payudara betina mulai turun dan vulva (bagian terluar dari organ reproduksi betina) memerah. Sedangkan Indikasi dalam yaitu melakukan Palpasi Rectal, meraba organ reproduksi dalam sapi betina.  

Yang harus dipersiapkan sebelum melakukan Palpasi Rectal antara lain :

  1.       Kandang jepit, untuk mencegah sapi ngamuk jika memang sapi nya liar
  2.       Gloves atau sarung tangan plastik
  3.       Gunakan baju berlengan pendek dan sepatu boot
  4.       Sabun untuk pelicin
  5.       Dsb

Selain persiapan peralatan, para peternak juga harus menyiapkan fisik mereka. Karena proses pemeriksaan kebuntingan sapi cukup menguras tenaga.

Cara melakukan Palpasi Rectal adalah dengan memasukkan tangan ke dalam anus betina yang akan diperiksa kebuntingannya, kemudian meraba-raba organ reproduksi betina mulai dari rahim dan lain sebagainya.

tes kebuntingan

Pemeriksaan sapi bunting dengan cara palpasi rectal merupakan cara pemeriksaan yang sederhana, namun membutuhkan kemampuan dan latihan yang intensif. Dengan demikian maka dapat di prediksikan kondisi sapi bunting, umur kebuntingan sapi, dan memprediksikan kelahiran.

Untuk mengetahui lebih lanjut, silahkan menghubungi contact person disini. Kunjungi channel Youtube kami disini untuk melihat vidio informatif lainnya.

 

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top