Bisnis Ternak Kambing Domba Masih Menjanjikan

Kebutuhan daging penduduk Indonesia 2018 diperkirakan terus meningkat. Saat ini masih 0,5 kg perkapita/tahun konsumsi daging domba kambing. Dengan jumlah penduduk Indonesia sekitar 260 juta maka dibutuhkan pasokan daging sebesar 130.000 ton. 1 ekor domba kambing dapat menghasilkan tak kurang dari 10 kg daging. Maka untuk menghasilkan 130.000 ton daging diperlukan 13.000.000 ekor domba kambing.

Populasi domba kambing hingga 2017 menurut data BPS, cuma 34,8 juta ekor. Kondisi saat ini, daging kambing yang beredar di Jakarta, Bandung, dan sekitarnya berasal dari peternakan lokal dan juga impor.

Dengan kebutuhan yang masih sangat besar, pemasaran bisnis domba kambing juga memiliki cakupan yang sangat luas. Mulai dari segmen hobi, breeding, penggemukan (fattening), pasar aqiqah, hingga pasar kurban.

Karena hingga saat ini masih ada pasokan impor, seharusnya peternakan lokal masih bisa dikembangkan. Pasar kambing domba masih terbuka lebar, diharapkan banyak lahir pemain-pemain baru guna memenuhi kebutuhan. Berminat menjadi pemain bisnis domba kambing, belajarlah dari para pakarnya. Ikuti berbagai pelatihan seperti yang diselenggarakan oleh Sapi Bagus.

Pelatihan Bisnis Domba Kambing ala Sapi Bagus memiliki banyak kelebihan dibanding pelatihan yang diselenggarakan oleh pihak lain. Pelatihan ini menghadirkan para pakar berkompeten yang dapat membagikan ilmu guna menunjang keberhasilan bisnis domba kambing. Selain itu, peserta pelatihan akan mendapatkan bimbingan bisnis hingga dapat mandiri berdiri sendiri. Untuk informasi selanjutnya dapat menghubungi klik disini

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top