Presiden Jokowi Sambangi Stand Sapibagus dalam Acara Jambore Peternakan Nasional 2017

Selesai memberikan sambutan dan temu wicara dengan para peternak dalam acara Jambore Peternakan Nasional 2017 di Bumi Perkemahan dan Graha Wisata Cibubur, Jakarta Timur, Presiden Joko Widodo dan tamu undangan lainnya, meninjau stand pameran dari Kambing domba, kelinci, unggas dan yang terahir mampir ke stand Sapibagus  (24/9/2017).

Dalam kesempatan tinjauan tersebut Presiden Joko Widodo didampingi oleh Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman langsungdisambut  oleh Edy Wijayanto, pemilik stand Sapibagus. Presiden Joko Widodo menanyakan tentang jenis-jenis sapi lokal yang dipamerkan, antara lain sapi Peranakan Onggol (PO) dan Persilangan Limosin, dan sapi-sapi tersebut merupakan hasil Inseminasi Buatan (IB) yang dikawinkan dengan indukan lokal. Juga menayakan asal dari mana saja sapi lokal tersebut dan bagaimana sistim pemeliharaannya. Edy menjelaskan bahwa sapi-sapi yang dipamerkan tersebut berasal dari berbagai daerah antara lain, Nusa Tenggara Barat, Jawa Timur dan Jawa Tengah.

Presiden Joko Widodo mengharapkan kepada Sapibagus, supaya para peternak bisa dikoordinir untuk bersatu dan bekerjasama dalam membangun peternakan rakyat yang besar dan kuat dengan membentuk koperasi-koperasi diberbagai daerah.

Untuk mengetahui lebih lanjut, silahkan menghubungi contact person disini. Kunjungi channel Youtube kami disini untuk melihat vidio informatif lainnya.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

Scroll to Top